Hello, kali ini Bang Not Found mau ngasih tips untuk mengaktifkan Command Prompt yang Disable. Tapi sebulumnya, Bang Not Found jelasin dulu nih, apasih Command Promt itu?
Command Prompt merupakan salah satu komponen penting dalam administrasi sistem operasi Windows. Beberapa perintah rahasia juga bisa diakses dari sini dan apalagi memiliki peranan besar di Windows, sehingga sangat wajar menjadi sasaran virus. Ini yang menyebabkan para administrator mengunci command prompt supaya tidak disalahgunakan.
Sudah paham kan? Kalo masih belum paham , monggo Googling di yahoo , wkwkwk :v
Oke , tanpa basa basi lagi, Bang Not Found Kasih nih triknya :
1. Memakai Run command
> Pertama, Sampeyan buka dulu Jendela Run Windows nya, cara bukanya gampang kok, tekan tombol Windows + R
> Setelah itu sampeyan copas nih perintah dibawah ini :
REG add HKCU\Software\Policies\Microsoft\Windows\System /v DisableCMD /t REG_DWORD /d 0 /f
> Lalu Tekan Ok/Enter
2. Menggunakan Registry Editor untuk mengaktifkan Command Prompt
> Langkah pertama sampeyan buka dulu jendela run , caranya seperti tadi diatas.
> Lalu ketikan: regedit kemudian ENTER
> Maka akan muncul jendela Registry Editor. Arahkan ke HKEY_CURRENT_USER > Software > Policies > Microsoft > Windows > System
3. Menggunakan Group Policy Editor
> Tekan Tombol Windows + R , Lalu ketikkan gpedit.msc
> Arahkan ke User Configuration > Administrative Templates > System.
> Ubah nilai di “Prevent access to the command prompt” menjadi Disabled.
NOTE : Jika CMD Prompt di PC sampeyan tidak bisa dibuka, sebaiknya sampeyan restart PC sampeyan
Posting Komentar